ARAB SAUDI SARANKAN JEMAAH TUNDA RENCANA HAJI TAHUN INI

Arab Saudi menyerukan jemaah haji agar menunda rencana menunaikan ibadah haji pada tahun ini karena kegiatan perluasan yang sedang dilakukan di Masjidil haram, Mekkah. Demikian seperti yang dikutib kantor berita Antara dari Arab News (16/6/2013).
Seruan itu disampaikan melalui sluran televisi Kitab Suci Al Quran di Mekkah. Seruan yang tidak pernah terjadi sebelumnya itu bertujuan mencegah terjadinya antrean panjang dan desak-desakan serta untuk menjamin keselamatan jemaah.
Selebumnya, Pemerintah Arab Saudi juga menyampaikan keputusan mengurangi jumlah jemaah haji asing sebesar 20 persen dan jemaah dalam negeri hingga 50 persen untuk musim haji tahun ini.
Imam Besar Masjidil Harram Sheikh Abdul Aziz Ash-Sheikh telah mendukung tindakan tersebut dan menilai hal itu dilakukan demi kepentingan umat. Menurut jumlah resmi, 3,161 juta orang menunaikan ibadah haji pada tahun 2012 lalu. Namun, jumlahnya mencapai empat juta jika termasuk jemaah haji tidak resmi.
Semoga informasi ini dapat membantu para sahabat dan pembaca setia Ejawantah Wisata. Dan untuk informasi selanjutnya bagi para sahabat yang telah mendaftarkan diri untuk melakukan perjalanan ibadah haji tahun ini, saran kami untuk menindaklanjutkan informasi ini kepada instansi yang terkait. 
Dan yang harus diingat mengenai pengumuman ini oleh kita semua, hanya berupa saran dan bukan sebuah larangan atau pun pembatalan. Jadi bersikaplah dengan tenang dan tetap kordinasi dengan instansi terkait tentang keberangkatan Anda ke tanah suci Mekkah. Selamat melaksanakan ibadah haji.


Salam Wisata,

Sumber : ANT

Facebook +Google Twitter Digg Technorati Reddit

Written by : Indra Kusuma Sejati - Describe about us

Website blog ini berisikan informasi tempat wisata yang indah, kaya dengan panorama keindahan alam, flora, fauna, kuliner seni, dan budaya Indonesia yang unik dan eksotis. Dengan sarana akses reservasi hotel atau penginapan, sewa mobil, dan tiket pesawat secara online. Info dunia traveling. yang kami kutip dari berbagai pengalaman pribadi dan beberapa sumber.

Join Me On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for visiting ! ::

Artikel Terkait:

4 komentar

makin banyak jamaah kali ya..?
saudi memang harus banyak bersyukur dapat warisan mekah. bisa dibayangkan devisa yang masuk tiap tahun ga bakalan surut dan makin bertambah...

Iyalah Kang, seluruh jemaah dari negara lain bila tidak dibatasi akan membludak Kang, Tapi disitulah kita bisa melihat kuasa Alloh, dimana Dia akan ikut campur tangan untuk membantu menadapatkn jalan keluarnya untuk semua.

Salam wisata

Assalaamu'alaikum wr.wb, mas Indra...

Alhamdulillah, semoga yang bercadang untuk berhaji tahun ini akan mendapat haji mabrur.

Apapun tujuan dan maksud yang disarankan oleh pihak kerajaan Arab Saudi adalah untuk keselamatan ummah. Lagipun mereka punya sebab untuk keselesaan jemaah haji.

Mudahan semuanya dimudahkan Allah SWT bagi mereka yang mendapat panggilan Ilahi untuk ke Tanah Suci tahun ini. Aamiin.

Informasi yang mencerahkan mas.
Terima kasih.
Salam hormat dari Sarikei, Sarawak

Walaikumsalam...... we.wb

Iya Bunda, semoga semua akan cepat teratasi dan Alloh pasti memberikan jalan terbaik untuk untuk umat pilihannya yang telah mendapat panggilan dari Nya.

Salam wisata

Terima Kasih atas kunjungan dan komentar anda. Maaf, komentar yang mengandung iklan, spam dan link promosi atau link hidup akan di hapus.
=======================================================================
Thank you for your visit and your comment. Sorry, comments that contain advertising, spam and link promotion or live links will be removed

Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus