CANDI RATU BOKO ISTANA DALAM SEBUAH PERBEDAAN RATU BANGAU

http://ejawantahtour.blogspot.com/2013/05/candi-ratu-boko-istana-dalam-sebuah.html
Menelusuri komplek Candi Prambanan, Jawa Tengah Yogyakarta, kurang sempurna bila kita tidak mengunjungi komplek Candi Ratu Boko. Hal ini disebabkan kedua candi ini memiliki nilai  perjalanan sejarah cerita legenda masyarakat tentang kedua candi tersebut.

Dari cerita sejarah yang penulis dapatkan informasi dari pusat sejarah informasi di daerah Candi Prambanan, Candi Ratu Boko yang berasal dari sebuah cerita masyarakat setempat yang memiliki arti arfiah "Raja Bangau" yaitu sosok seorang ayah dari "Loro Jonggrang" si putri ramping cantik yang dapat kita lihat dalam area Candi Prambanan.

Lokasi komplek Candi Ratu Boko sendiri berjarak +/- 3 km dari area Candi Prambanan dan terletak di daerah perbukitan. Untuk mencapai lokasi Candi Ratu Boko ini kita bisa memilih pintu masuk yang tersedia melalui dua alternatif.

Lokasi pitu masuk Candi Ratu Boko yang pertama akan berakhir di tempat parkir untuk kendaraan besar seperti Bus. Bila masuk dari pintu masuk di sini kita akan mendaki  anak tangga yang lumayan terjal posisinya. Lokasi ini sangat cocok bagi para pengunjung yang masih memiliki kondsi fisik yang masih kuat. Lokasi pitu pertema ini tidak jauh dari Candi Prambanan dan papan petunjuk untuk menuju lokasi Candi Ratu Boko ini dapat kita temukan di sekitar lokasi ini.

Dan lokasi ke dua untuk menuju lokasi Candi Ratu Boko ini, kita bisa melewati jalan belakang, dan lokasinya agak jauh dari Candi Prambanan. Dan papan petunjuknya kurang terlihat. Bila kita masuk melalui pintu ke dua ini, maka kita akan melewati area persawahan dengan jalan menanjak, dan kita akan diarahkan hingga sampai ke lokasi tempat palataran  Kompleks Candi Ratu Boko. Untuk jalur kedua ini kita dapat menghemat tenaga, karena kondisi medannya tidak terjal.
Dari catatan sejarah..........

Candi Ratu Boko merupakan peninggalan masa pemerintahan Rakai Panangkaran, salah satu keturunan Wangsa Syailendra. Candi ini dibangun sekitar abad 9 M. Tempat ini bernama Abhayagiri Vihara (berarti biara di bukit yang penuh dengan kedamaian).

Sebagai biara lokasi ini tentulah sebagai tempat untuk menyepi dalam memusatkan diri pada kehidupan spiritual. Berada di kompleks Candi Ratu Boko ini, penulis dapat merasakan kedamaian sekaligus keheningan yang berpadu dalam setiap tarikan nafas udara yang kita hirup di area sekelilingnya.

Tanpa terasa diri ini terbawa dalam suasana masa lalu yang sepi dan sunyi dari kegiatan manusia seperti sekarang ini. Dari jarak yang tidak terlalu jauh, sebuah pemandangan sosok Candi Prambanan yang megah menjulang ke angkasa dengan latar belakang Gunung Merapi terlihat berdiri tegak sebagai simbol cerita legenda masyarakat sekitarnya.

Informasi yang penulis dapatkan........
Lokasi Candi Ratu Boko memiliki luas are sekitar 250.000 m persegi, dan terbagi atas empat wilayah.yaitu ; tengah, barat, tenggara, dan timur. Lokasi bagian tengah Candi Ratu Boko meliputi gapura utama, lapangan, Candi Pembakaran, kolam, batu berumpak, dan Paseban.

Dan dibagian barat hanya perbukitan. Serta dibagian tenggara terdapat sebuah pendopo, balai-balai, tiga candi, kolam, dan komplek Keputren. Sementara dibagian timur bisa disaksikan kompleks gua, stupa Budha, dan kolam.

Pada saat penulis tiba dilokasi parkiran dari pintu kedua, kita akan menaiki beberapa anak tangga, sebelum akhirnya melihat gerbang kompleks. Dimana dilokasi ini penulis disambut dengan dua buah gapura tinggi. Yang pertama gapura yang memiliki tiga pintu, sementara yang kedua memiliki lima pintu.

Pada saat penulis memasuki gerbang gapura pertama, penulis mendapatkan sebuah tulisan "Panabwara". Menurut keterangan dari salah seorang pemandu wisata lokal yang mendampingi perjalanan penulis dilokasi ini. Tulisan bila mengacu kepada Prasasti Wanua Tengah III, kata tersebut merujuk ke Rakai Panabwara yang merupakan keturunan Rakai Panangkaran dan pengambil alih istana.

Tidak jauh dari gapura kedua penulis menemui sebuah bangunan candi yang berbahan dasar batu putih. Dan masyarakat di sekitar daerah ini, sering mnyebut dengan nama Candi Batu Putih. Tidak jauh dari Candi ini penulis diajak ke lokasi Candi Pembakaran yang berbentuk bujur sangkar (26 m x 26 m) yang memiliki dua teras..

Sesuai dengan namanya, Candi Pembakaran ini digunakan untuk pembakaran jenazah. Namun, dalam kesehariannya lokasi ini sering dijadikan tempat angon binatang ternak oleh penduduk sekitarnya.

Tidak jauh dari lokasi Candi Pembakaran di sebelah tenggara, penulis menemukan kolam penuh dengan beberapa cerita misteri. Konon menurut cerita pemandu wisata kami, sumur yang bernama Amrta Mantana yang memilki arti air suci yang diberikan mantra ini dapat membawa keberuntungan. Dan air ini sering dipergunakan oleh umat beragama Hindu untuk melakukan Upacara Tawur Agung sehari sebelum perayaan Nyepi.

Walaupun didirikan oleh seorang Budha, Kompleks Candi Ratu Boko ini memiliki unsur-unsur Hindu nya. Hal ini bisa penulis temukan dilokasi ada simbol Lingga dan Yoni, arca Ganesha, dan lempengan emas bertuliskan "Om Rudra ya namah swaha" sebagai bentuk pemujaan terhadap Dewa Rudra yang merupakan nama lain Dewa Siwa.

Melihat hal ini semua, penulis berkesimpulan bahwa sudah berabad-abad silam sikap toleransi tumbuh di negara Indonesia ini. Karena di lokasi ini saja penulis dapat menemukan pada jaman Rakai Panangkaran yang merupakan pengikut Budha, mereka dapat hidup berdampingan dengan para pengikut Hindu.

Tanpa terasa hari  semakin sore dan senja pun akan pamit meninggalkan perjalanan penulis kali ini. Lembayung senja yang menampakan  keindahannya dalam setiap semburatnya menerobos  gerbang Candi Ratu Boko yang merubah sosok Candi menjadi sebuah siloet yang indah bagai sebuah lukisan pembelajaran kepada kita tentang arti perbedaan yang dapat hidup berdampingan dengan alam.

Semoga perjalanan wisata penulis kali ini dapat memberikan pembelajaran yang positif bagi diri kita semua, tentang arti perbedaan yang dapat hidup berdampingan secara harmonis yang selalu terjaga dalam kisah cerita yang dapat kita saksikan dalam sebuah sosok candi ini.


Salam wisata,

Info :
Hotel Kawasan Prambanan

Facebook +Google Twitter Digg Technorati Reddit

Written by : Indra Kusuma Sejati - Describe about us

Website blog ini berisikan informasi tempat wisata yang indah, kaya dengan panorama keindahan alam, flora, fauna, kuliner seni, dan budaya Indonesia yang unik dan eksotis. Dengan sarana akses reservasi hotel atau penginapan, sewa mobil, dan tiket pesawat secara online. Info dunia traveling. yang kami kutip dari berbagai pengalaman pribadi dan beberapa sumber.

Join Me On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for visiting ! ::

Artikel Terkait:

43 komentar

Oh.. jadi Candi Ratu Boko berdiri jaman pemerintahan Rakai Panangkaran, keturunan Wangsa Syailendra ya..?

keep share

Yes Pak, seperti itulah yang saya dapat dari keterangan sejarah di pusat informmasi Candi Prambanan.

Salam wisata

kalo prambanan kisahnya sama loro jongrang, kalo ratu boko Kisah Raja bangau,
kenapa nggadikasi nama raja boko yah???

Ratu Bangau atau pun Raja bangau itu merupakan arti harfiah dari Ratu Bolo atau Ratu Baka yang berasala dari bahasa jawa yang selalu di gunakan oleh penduduk masyarkat setempat.

Itu keterangan dari salah seorang pemandu wisata setempat, dan saya cocokan dari pusat informsai candi di area candi Prambanan Sob. He,,,x9

Salam wisata

Dari berkunjung blog ini saya banyak tau tentang sejarah
Dari blog ini saya sadar bahwa indonesia negeri yang kaya raya
Dari blog ini saya smakin sadar bahwa pemilik blog ini orang yang hebat...

Salam dari Srrabaya kang..

Yang hebat hanya Alloh kang,
Karena Dialah yang memberikan ilham yang baik untuk memperlancar agar artikel-artikel pengalaman perjalanan saya bisa tertuang di website blog ini untuk berbagi pengalaman.

Walau bagaimanapun saya sebagai manusia masih banyak kekurangan, Semoga sajian artikel ini bisa memberikan manfaat bagi para pembacanya.

Salam wisata

aat saya berkunjung ke Prambanan, saya tidak pernah mendengar nama candi boko disebut, jadi saya tidak kesana, seandainya saya tahu, insya ALLAH saya akan ke situ juga....maybe next time :-)

semakin banyak hal unik terkuak dan wajib untuk dikunjungi pokonya harus ke Jawa deh tahun ini atau tahun depan

Belum pernah eksplore daerah sana secara serius. Kantor belum ngasih jatah cuti yang lama niy

Bila masuk dari pintu utama Candi prambanan, Di sana kita bisa melihat arah petunjuk jalannya ko Kang.

Salam wisata

Di tanah jawa sebenarnya banyak objek wisata yang dapat dikunjungi Kang, namun sayang masih jarang yang mengangkat cerita dai keunikan tempat-tempat tersebut. Dan objek-objek ini tidak kalah menariknya dengan objek-objek wisata yang ada di luar negeri. karena indoensia kaya akan objek ini.

Salam wisata

Silahkan, kalau lagi ke daerah Yogyakarta, silahkan mampir dan nikmati dari keunikan objek in.

Salam wisata

Sip Mba, kalau ada waktu bisa di angkat dari keunikan sebuah cerita dari sisi yang berbeda.

Salam wisata

Infonya lengkap sekali mas. Kalo candi, saya baru pernah ke Borobudur jaman kuliah dulu, sama teman2. Belum pernah ke sini :)

Kalau ke Yogya, bisa mampir ke lokasi ini ya Mba. Jangan mau kalah dengan para wisatawan luar negeri yang sudah mulai menjelajah negeri Indoneisa dengan segala keunikan dan sejarahnya.

Salam wisata

Saya pernah kesini Kang pas study tour SMP..

Suasananya sudah beda ya Kang tentunya dengan sekarang.

Salam wisata

wuh, keren banget y gan...

saya ke prambanan sudah lama sekali pak, waktu SMA :)

Saya pernah camping semalam di area camping Ratu Boko ini... sangat menyenangkan, mengenalkan anak2 pada alam & sejarah.. :)

Wisata yang menyenangkan mengunjungu berbagai tempat wisata bersejarah seperti candi ratu boko ini, komentar juga ya ke blog saya myfamilylifestyle.blogspot.com

Silahkan mampir kalau sedang main ke Yogyakarta, atau pun Jawa Tengah Sob.

Salam wisata

Sudah lama juga ya Mba, yuk main dan ajak anak dan keluarga kita mengenal lebih dekat dengan budaya dan sejarah Indoenesia.

Salam wisata

Wah,,,,, pasti banyak ceritanya yang memberikan kesan dan kenangan indah dong ya Mba.

Salam wisata

Indoensai sangat memiliki banyak objek wisata yang unik dan menarik untuk ikunjungi Sob. Dan lebih indah di Indonesia.

Salam wisata

aku kalah dah...
kalo ke ratu boko ga pernah lebih jauh dari gerbang candi
anak anak pasti balik kanan lari ke kandang kancil..

Ya, bagi mereka yang menyukai segala bentuk petualangan dari nilai sebuah sejarah dan budaya.


Salam wisata

He,,,,,x9 ada yang lebih menarik perhatian anak-anak Kang di dekat pintu gerbang. Dan mereka lebih enjoy untuk ermain di area tersebut.

Salam wisata

berarti di candi prambanan, ada candi2 lain, ya :)

Kalau di komplek Candi Prambanan bukan hanya dua candi Mba, banyak candi kali...... Tapi kalau untuk cantiratu boko, bisa di tempuh dengan melalui pintu gerbang utama dari Candi Prambanan.

Karena kedua candi ini memiliki sejarah cerita legenda yang sama dari sumber ceritanya masih nyambung. Dan kebetulan lokasi areanya masih satu jalur. Bila disimpulkan dengan bahasa sederhana, kisah cerita legenda antara ayah dan anak. He,,,,x9

Salam wisata

Assalaamu'alaikum wr. wb, mas Indra....

Apakah hanya di Jawa Tengah sahaja yang banyak candinya. Bagaima pula di Jawa Timur dan Jawa Barat. Apakah sama keadaannya ? Pembinaan candi ini menunjukkan besarnya pengaruh Hindu di zaman dahulu. Sedangkan di Malaysia tidak ada candi-candi yang dianggap mencipta sejarah masala lalu seperti yang ada di Indonesia.

Salam hormat takzim dari Sarikei, Sarawak. :D

SITI FATIMAH AHMAD

Singgah sebentar membaca di sini =)
Macam pernah terbaca tentang candi ratu boko ni tapi tak sure baca di mana. Ada kolam tempat mandi dalam kawasan candi tu? Wah,.. tapi belum pernah terfikir nak kesana lagi.

Candi banyak terdapat di setiap pulau yang ada di daerah Indonesia Bun, dan sudah merupakan suatu jejak perjalanan sejarah yang terdapat di Indonesia. Dimana Indonesia memiliki beragam budaya yang tidak dapat terpisahkan oleh perjalanan sejarah, dari peradaban bangsa Sebelum Masehi hingga Masehi semua bisa ditemukan di negeri Indonesia.

Dan sudah banyak terbukti dari para ilmuan yang membingkai hasil setiap penelitian mereka yang didapatkan melalui negeri Indonesia. Dan keunikna dari setiap bangunan bersejarah di sini dapat memberikan pesan melalui relif gambar yang tertuang disetiap bangunannya.

Itulah keunikan bangsa Indonesia yang tidak akan pernah lepas dari sejarah dan budaya, di mana ideologi bangsa ini dapat hidup dengan beragam seni tradisional yang berbeda namun tetap bersatu.

Apalagi bila kita dapat langsung hadir dan melihat serta menelusuri jejak-jejak sejarah dan budaya yang kaya akan sebuah pesan moral yang terdapat di daerah tersebut, hal ini akan menjadi sebuah perjalanan wisata yang sangat mengasyikan bila kita dapat mengetahuinya, walau tetap didukung dengan berbagai nara sumber informasi hasil sebuah proses penelitian dari ilmu arkeologi, sejarah, dan budaya. Hm..... akan ketagihan lo bun.

Salam wisata

Bila suatu hari merasakan dari keunikan fenomena alam yang klasik dan amzing, pastilah akan menjadi suatu hal ketagihan untuk datang kembali ke arena ini.

Salam wisata

hooh
kayaknya perlu diusulin bikin penitipan anak biar leluasa jalan jalan ke setiap penjuru...

Kasihan anak-anaknya dong Kang, gak bisa ikut menikmati main dengan orang tuanya. Ha,,,,x9

Mungkin lebih tepatnya, usulan untuk tempat istirahat ibu yang menyusui dan arena untuk balita kali ya...... Semoga saja para pengelola objek wisata membaca kolom komentar ini, dan bisa dijadikan ide yang bisa diterapkan di lokasinya.

Salam wisata

Mumpung lagi liburan ajak orangtua kesana ah.

Katanya sunset dari lokasi ini keren ya?
Jam operasionalnya sampai jam berapa?

Silahkan Mas.....

Salam wisata

Waktu saya ke sana informasinya buka sampai jam 17.00 WIB. Entah sekarang bila ada perubahan. Sebaiknya cari informasi dulu sebelum ke sana Mas. Siapa tahu sudah berubah :D

Salam Wisata

Terima Kasih atas kunjungan dan komentar anda. Maaf, komentar yang mengandung iklan, spam dan link promosi atau link hidup akan di hapus.
=======================================================================
Thank you for your visit and your comment. Sorry, comments that contain advertising, spam and link promotion or live links will be removed

Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus