Dari catatan sejarah......
Candi Borobudur yang dibangun oleh Raja Samaratrungga dari Dinasti Syailendra pada abad VIII. Dan berdasarkan prasati Kayumwungan, seorang Indonesia bernama Hudaya Kandahjaya mengungkapkan bahwa Borobudur adalah sebuah tempat ibadah yang selesai di bangun pada tanggal 26 Mei 824, hampir seratus tahun sejak masa awal dibangunnya Candi Borobudur tersebut.
Nama Candi Borobudur sendiri menurut pendapat beberapa orang, memiliki arti sebuah gunung yang berteras-teras atau yang disebut (buddhara), sementara beberapa yang lain mengatakan Borobudur berarti sebuah biara yang terletak di tempat yang tinggi.
Dari sebuah tradisi upacara keagamaan yang masih berjalan.......
Candi Boroudur yang berbentuk punden berundak memiliki 10 (sepuluh) tingkat. Yang mana tinggi Candi Borobudur tersebut 42 meter (sebelum renovasi), dan 34,5 meter (setelah renovasi) akibat terjadinya bencana alam yang terjadi di daerah sekitar kota Candi Borobudur.
Candi Borobudur tingkat paling bawahnya berbentuk bujur sangkar, tiga tingkat diatasnya berbentuk lingkaran dan satu tingkat tertinggi yang berupa stupa Buddha yang menghadap ke arah Barat. Setiap tingkatan yang terdapat di objek lokasi Candi Borobudur, yang merupakan lambang tahapan kehidupan manusia. dan menurut catatan penulis hal ini sesuai dengan mahzhab Buddha Mahayana, dimana setiap orang yang ingin mencapai tingkat sebagai Buddha harus melalui setiap proses tingkatan kehidupan tersebut.
Photo :
Penjabaran dalam mahzhab Buddha Mahayana pada setiap relif Candi Borobudur secara garis besar yang menjadi konsep bagi kehidupan masyarakat Jawa anda dapat membacanya dalam artikel yang berjudul "Candi Borobudur Ksatria Dari Tanah Jawa"
Setiap tahun pada bulan purnama penuh dan di bulan Mei atau Juni, umat Buddha Indonesia memperingati hari besar agama Buddha yaitu Waisak, dimana lokasi pusat acaranya dibuat di area Candi Borobudur.
Waisak di peringati sebagai hari kelahiran, kematian dan saat ketika Siddharta Gautama memperoleh kebijaksanaan tertinggi dengan menjadi Buddha Shakyamuni. Dimana ketiga peristiwa ini disebut sebagai Trisuci Waisak. Upacara Waisak yang dipusatkan pada tiga buah Candi Buddha dengan berjalan dari Candi Mendut ke Candi Pawon, serta berakhir di Candi Borobudur.
Kunjungi dan nikmati panorama alam keunikan Candi Borobudur secara langsung. Kita akan merasakan suatu aroma dan fenomena penuh pesan pembelajaran yang terurai dalam nilai tinggi kehidupan di setiap reliefnya.
Keindahan dan harmonisasi kehidupan antar umat beragama di wilayah Indonesia merupakan salah satu budaya yang selalu terjaga dalam kehidupan keseharian. Unik, namun tetap memberikan kesan dalam sebuah cerita yang selalu memiliki makna indah dalam sebuah kebersamaan.
Dimana sebuah perbedaan merupakan warna indah kehidupan yang selalu membawa cerita dan pesan disetiap kejadian, serta dalam sebuah peristiwa yang dapat membawa kita dalam sebuah tujuan hidup bersama. Candi ini merupakan salah satu candi sebgai obyek Wisata Candi di Indonesia.
Tersaji demi suatu tujuan bersama dalam menciptakan sebuah keharmonisan hidup lebih indah dalam suatu perbedaan, namun dalam satu tujuan keutuhan untuk menuju kesempurnaan hidup. Suatu keindahan dalam nilai tradisi budaya Indonesia dengan segala keunikannya.
Semoga informasi yang penulis berikan dapat membantu para rekan dan sahabat dalam menemukan lokasi hotel penginapan yang letaknya tidak jauh dengan Candi Borobudur. Silahkan mengunjungi halaman informasi Hotel di Candi Borobudur . Semoga bermanfaat.
Salam Wisata,
18 komentar
itu lah indonesia bersama dalam menciptakan sebuah keharmonisan hidup ... wah pengen ke borobudur lagi
Birobudur sebuah ksrya agung yg sangat mengherankan saya P Indrs. Kok ya dng desains rumit begitu orang2 kuno mampu menditikannya. Emang sih sdh banyak teori yg mernyabutkan cara membuatnya tp jauh dlm hati saya tak bisa terims :-)
candi tersebut emank mempunyai nilai sejarah yang bagus
Terakhir ke borobudur jaman kuliah, sekarang belum sempat lagi. Maunya sih sekalian wisata kereta api dengan anak-anak supaya lebih seru.....
Indonesia memiliki suatu tempat yang dapat memberikan kesan dan pesan bagi setiap pengunjungnya. Banyak tempat dan makna keindahan untuk selalu tersaji bagi etiap pengunjungnya.
Salam Wisata
Itulah suatu keunikkan setiap sejarah budaya yang ada di Indonesia yang selalu menjadi daya tarik tersendiri dalam meberikan kesan bagi setiap orang yang pernah hadir dan menyelaminya.
Salam Wisata
Betul sekali Sob, semoga kita dapat terus merawat dan menjaganya untuk tetep dilestarikan sebagai budaya sejarah bangsa manusia yang pernah tercipta di alam kehidupa ini.
Salam Wisata
Ya.... semoga cepat terlaksana ya Mba.
Sukses selalu
Salam Wisata
infonya sangat manfaat, jd pengen lagi kesana..
teringat masa bulan madu kami maret 2012 jogja in love
Munkin setelah kesana dan berbicara dengan guidenya akan lebih memamahi makna sebenarnya candi borobudur tersbut.
Senang dapat mengingat masa-msa yang indah dalam hidup.
Salam Wisata
Benar sekali Kang, namun sayang banyak para wisatawan lokal yang tidak mau pedulikan entang hal ini. Mereka yang penting datang dan happy disana.
Salam Wisata
Borobudur adalah karya yg sangat hebat
menunjukkan kehebatan nenek moyang kita :)
Semoga kita semua dapat terus dan melestarikannya. Sukses selalu.
terima kasih banya infonya Pak, senang sekali karena sya juga tertari dengan sejarah Candi Borobudur ini.. jadi tambah lagi pengetahuannya nih :)
ingin ke sana suatu saat nanti..
Yups.... akan banyak cerita dibalik Candi Borobudur Mba yang patut ditelusuri. Sukses selalu.
saya terakhir maen ke candi borobudur saat sekolah SMP hehehe bareng-bareng sama teman-teman satu sekolahan. Jadi ingat masa-masa sekolah jadinya hikz ^^
saya dlu pernah terjun ke candi borobudur ini..waktu tour kmaren
Terima Kasih atas kunjungan dan komentar anda. Maaf, komentar yang mengandung iklan, spam dan link promosi atau link hidup akan di hapus.
=======================================================================
Thank you for your visit and your comment. Sorry, comments that contain advertising, spam and link promotion or live links will be removed