Miniatur Arsipel Indonesia merupakan bangunan poko berupa danau buatan dengan kepulauan Indonesia yang berada di tengah area TMII.
Melalui miniaur arsipel Indonesia ini kita dapat melihat secara nyata keindahan dan wujud bentang daratan Indonesia berikut gunung, bukit, dan lembah dalam wujud mini. Tumbuh-tumbuhan dan tanaman bunga yang menghiasi tinggi dan rendahnya pulau-pulau yang mencerminkan keindahan alam Indonesia.
Wisata edukasi di atas miniatur arsipel Indonesia kita bisa melihat akan luas lautan Indonesia dua pertiganya di tutupi lautan, dan sangat terlihat dengan jelas sebuah gambaran wilayah perairan dangkal yang masing-masing terletak di bagian barat dan timur.
Di mana dangkalan yang terletak di bagian barat dinamakan Paparan Sunda dan yang terletak di bagian timur dinamakan Paparan Sahul. Dan kedua paparan tersebut dipisahkan oleh laut dalam yang bertepatan dengan Kawasan Wallace.
Lanjut..........
Dari kejauhan terlihat Selat Sunda, Selat Malaka, dan Laut Banda. Konon ke dua selat dan laut tersebut merupakan beberapa contoh selat yang terbentuk akibat lempengan-lempengan bumi yang bergerak.
Konon secara geologi Paparan Sunda merupakan bagian dari Paparan Asia Tenggara yang tercabik dari lempeng Eurasia. Selat Sunda merupakan selat yang memisahkan Jawa dan Sumatera. Dan menurut catatan geologi sebenarnya kedalaman Selat Sunda ini rata-rata sekitar 100 meter, kecuali di Kompleks Krakatau. yang lebih dari 200 meter dan bagian paling barat yang mencapai lebih dari 1.600 meter.
Jika di bagian barat Paparan Sunda merupakan bagian dari lempeng Benua Eurasia, maka di bagian timur terdapat Paparan Sahul yang merupakan bagian dari lempeng Benua Australia. Paparan ini berada di antara Papua dan dan Australia drts mencakup Laut Arafuru dan Laut Timor.
Seperti halnya Paparan Sunda, pada Zaman Es Terakhir, Paparan Sahul berada di atas muka laut dalam bentuk daratan kering. Sungai-sungai di Paparan Sahul berasal dari Australia maupun Papua yang kemudian menyatu menju barat laut ke arah Laut Barat.
Konon, kenaikan muka laut yang mulai terjadi pada 21.000 tahun yang lalu menyebabkan Paparan Sahul mengalami hal serupa dengan Paparan Sunda. Dan pada sekitar 11.000 tahun yang lalu, yaitu ketika muka laut berada pada - 50 meter, atau naik sekitar 50 meter selama kurun waktu 4.000 tahun, dan ketika muka air laut berada pada posisi -20 meter, Kepulauan Aru di Indonesia Timur mulai terpisah dari daratan utama.
Di bagian tengah wilayah Indonesia bisa kita lihat dari atas dengan skylift Gondola, di sana terdapat perairan yang mengambarkan perairan dalam yang mencakup Selat Makasar, Laut maluku, dan Laut Banda yang di dalamnya alam kenyataan di sana terdapat tiga garis biogeografi, yaitu "Garis Wallace", "Garis Weber, dan "Garis Lydekker".
Hal yang menarik untuk kita cermati adalah Garis Wallace yang melalui Selat Lombok dan Selat Makassar, yaitu merupakan garis pemisah maya distribusi fauna. Garis pemisah biologi ini bertepatan dengan batas geologi yang memisahkan Paparan Sunda dengan Sulawesi dan Indonesia bagian Timur. Garis Walles ini dapat kita lihat dalam gambar peta kepulauan Indonesia.
Wisata edukasi di atas miniatur arsipel Indonesia ini kita akan dapat mengingat kembali semua kebesaran Tuhan. Di mana negeri Indonesia kaya beragam hasil bumi dengan ke eksotisan keindahan alam dan keanekaragaman bentuk pulau dari besar hingga kecil, dari Sabang hingga Merauke.
Salam wisata,
Home
» Tempat Wisata TMII
» Wisata Edukasi
» Wisata Jakarta
» WISATA EDUKASI DI ATAS MINIATUR ARSIPEL INDONESIA
WISATA EDUKASI DI ATAS MINIATUR ARSIPEL INDONESIA
Posted by Indra Kusuma Sejati
Posted on 6/03/2014 01:52:00 AM
with 13 comments
Written by : Indra Kusuma Sejati - Describe about us
Website blog ini berisikan informasi tempat wisata yang indah, kaya dengan panorama keindahan alam, flora, fauna, kuliner seni, dan budaya Indonesia yang unik dan eksotis. Dengan sarana akses reservasi hotel atau penginapan, sewa mobil, dan tiket pesawat secara online. Info dunia traveling. yang kami kutip dari berbagai pengalaman pribadi dan beberapa sumber.
Join Me On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for visiting ! ::
Artikel Terkait:
Lokasi: Indonesia
Taman Mini Indonesia Indah, East Jakarta City, Jakarta, Indonesia
13 komentar
dulu aku sempat naik perahu angsa di miniatur pulau ini, aku kelilingi seluruh pulau tersebut. masih adakah perahu itu ?
Terakhir kemarin perahu itu sudah tidak ada di danau tersebut Kang, mungkin mau di ganti kali kali.
Salam
Menghadirkan Indonesia secara mini dalam satu tempat utuk negera yang terserak dalam banyak pulau seperti Indonesia ini, memang banyak membantu untuk memahami negara kita ya Pak Indra.
Benar Mba Evi, dan bila kita telusuri dengan ilmu pengetahuan, maka kita akan dapat mengetahui lebih banyak betapa besarnya Tuhan memberikan anugerah kepada bangsa Indonesia ini ya Mba.
Salam wisata
Benar Pak, namun sayanganya konsep perjalanan wisata edukasi yang di terapkan tidak seimbang dengan ilmu yang mereka dapatkan, yang ada hanya hiburan belaka. Jarang sekali mereka bisa mendapatkan pengetahuan baru, seoga dari artikel ini bisa menjadi acuan bagi para penyelenggara wisata untuk dapa menerapkan wisata edukasi dengan tepat, dan belajar itu tidak harus serius, namun juga bisa santai. :D
Salam wisata
kayaknya menarik juga wisata ditempat ini yamas
Nah cocok banget bawa keluarga ya.. Edukasi banget.. Indonesia emang top.
Benar Kang, asalkan kita dapat menggali informasi ilmu pengetahuan yang pas dan sesuai dengan perjalanan maka ini akan menjadi menarik perjalanan wisatanya. he,, he,,he,,,
Salam wisata
Indonesia bila di gali dari ilmu pengetahuan maka kita akan mendapatkan informasi yang bisa menambah pengetahuan kita ya Kang....? :D
Salam wisata
wisata edukasi ini memang bagus untuk anak anak agar bisa wisata sambil belajar ;)
bgus buat memikirkn gejala alam..!
Benar Mba, minimal dapat membuat anak-anak menambah wawasan ddengan wisata edukasi seperti di miniatur arsipel Indonesia ini.
Salam wisata
Semoga bermafaat untuk kita semua ya Mas, sebagai penambah wawasan.
Salam wisata
Terima Kasih atas kunjungan dan komentar anda. Maaf, komentar yang mengandung iklan, spam dan link promosi atau link hidup akan di hapus.
=======================================================================
Thank you for your visit and your comment. Sorry, comments that contain advertising, spam and link promotion or live links will be removed